HeadlineNewsUmum

Koperasi Merah Putih Diharapkan Jadi Andalan Pemenuhan Kebutuhan Warga RT

231
×

Koperasi Merah Putih Diharapkan Jadi Andalan Pemenuhan Kebutuhan Warga RT

Sebarkan artikel ini

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mendorong agar Koperasi Kelurahan Merah Putih menjadi garda terdepan dalam pemenuhan kebutuhan pokok warga hingga tingkat RT. Hal tersebut disampaikannya dalam peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 yang digelar di halaman Balai Kota Surabaya, Sabtu (26/7/2025).

Menurut Eri, koperasi bukan hanya alat ekonomi, tetapi juga instrumen pemerataan kesejahteraan sebagaimana dicita-citakan oleh Bung Hatta. “Tidak ada yang kaya tambah kaya, yang mampu tambah mampu. Maka dengan koperasi ini (perekonomian) akan bisa merata sampai ke akar bawahnya,” ujar Eri dalam sambutannya.

Scroll kebawah untuk lihat konten
Advertisement

Ia menegaskan, koperasi memiliki peran penting dalam mendukung Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, khususnya cita ke-6: membangun dari desa dan bawah untuk pemerataan ekonomi serta pengentasan kemiskinan.

“Saya berharap Koperasi Kelurahan Merah Putih tidak hanya berdiri sebagai teori, tapi dijalankan secara menyeluruh dan kaffah. Koperasi-koperasi di Surabaya harus jadi penggerak ekonomi rakyat,” tegasnya.

Pemkot Surabaya, lanjut Eri, akan bekerja sama dengan Komisi B DPRD Surabaya untuk memetakan kebutuhan pokok di setiap RT. Data tersebut nantinya akan menjadi acuan dalam penyediaan barang oleh koperasi kelurahan. “Misalnya kebutuhan sabun, pasta gigi, LPG itu semua akan disesuaikan,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan Kota Surabaya, Febrina Kusumawati, menargetkan seluruh 153 Koperasi Kelurahan Merah Putih dapat aktif secara serentak mulai September 2025. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antarpemangku kepentingan untuk mewujudkan target tersebut.

“Adanya kolaborasi besar ini, kita sama-sama jalan agar 153 koperasi benar-benar hidup semua di bulan September,” ujarnya.

Peringatan Harkopnas ke-78 di Surabaya juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti lomba fotografi, lomba menggambar anak-anak, dan bazar UMKM, sebagai bentuk konkret penguatan peran koperasi dalam kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat.

READ  Pemkot Surabaya Dorong Kolaborasi Pengusaha dan Pemerintah

Dengan inisiatif ini, Surabaya menunjukkan komitmennya untuk menjadikan koperasi sebagai fondasi ekonomi kerakyatan yang inklusif dan berkelanjutan. (IVN)