Umum

Emas Antam Pegadaian Masih Stabil, Bertahan Rp2.863.000 per Gram

283
×

Emas Antam Pegadaian Masih Stabil, Bertahan Rp2.863.000 per Gram

Sebarkan artikel ini

JATIMHEBAT.COM – Harga emas batangan atau logam mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang diperdagangkan melalui Pegadaian terpantau stabil pada Minggu (11/1/2026). Untuk pecahan satu gram, harga jual emas Antam dipatok sebesar Rp2.863.000 per gram.

Pegadaian juga menyediakan emas Antam dengan ukuran lebih kecil guna menjangkau kebutuhan masyarakat. Pecahan 0,5 gram dijual dengan harga Rp1.487.000, sementara harga pembelian kembali (buyback) berada di level Rp1.228.000.

Scroll kebawah untuk lihat konten
Advertisement

Selain pecahan kecil, Pegadaian menawarkan berbagai ukuran emas Antam untuk kebutuhan investasi jangka menengah hingga besar. Pilihan yang tersedia mulai dari dua gram hingga 1.000 gram atau satu kilogram.

Untuk pecahan menengah, emas Antam ukuran lima gram dijual seharga Rp14.064.000 dengan harga buyback Rp12.283.000. Sementara itu, emas 10 gram dibanderol Rp28.067.000 dengan harga pembelian kembali Rp24.567.000.

Adapun emas Antam ukuran 100 gram ditawarkan dengan harga jual Rp279.854.000. Harga buyback untuk ukuran tersebut tercatat sebesar Rp244.471.000.

Sementara pecahan terbesar, yakni satu kilogram, dipatok dengan harga jual Rp2.796.860.000. Harga pembelian kembali emas Antam satu kilogram berada di level Rp2.432.674.000.

Secara umum, harga buyback emas batangan 24 karat berada di angka Rp2.456.000 per gram. Stabilnya harga emas Antam ini menjadi perhatian investor di tengah dinamika dan fluktuasi pasar global.

Fluktuasi harga emas kerap dijadikan indikator oleh investor karena emas dinilai sebagai instrumen lindung nilai (safe haven) terhadap inflasi dan ketidakpastian ekonomi. Pergerakan harga jual dan buyback menjadi pertimbangan utama dalam menentukan waktu yang tepat untuk membeli maupun menjual emas.

Data harga tersebut menjadi acuan penting bagi investor dalam memantau pergerakan pasar emas. Pemahaman terhadap selisih harga jual dan buyback dinilai dapat membantu perencanaan investasi yang lebih matang dan terukur.

READ  Harga Emas Antam Naik Rp13.000 per Gram, Sentuh Rp2,589 Juta

Berikut daftar harga emas Antam di Pegadaian per 11 Januari 2026:

0,5 gram: Rp1.487.000

1 gram: Rp2.863.000

2 gram: Rp5.659.000

3 gram: Rp8.461.000

5 gram: Rp14.064.000

10 gram: Rp28.067.000

25 gram: Rp70.029.000

50 gram: Rp139.970.000

100 gram: Rp279.854.000

250 gram: Rp699.342.000

500 gram: Rp1.398.452.000

1.000 gram: Rp2.796.860.000 (CYB)